KOTAMOBAGU,BOLMONGPOST.COM – Meskih penilaian Adipura telah selesai Sabtu (19/11), saat ini Pemerintah Kota (Pemkot) tinggal menunggu hasil dari Kementrian Lingkungan Hidup (KLH), namun wali kota Kota-kotamobagu Ir. Hj Taong Bara menghimbau agar seluruh masyarakat terus bekerja sama menjaga kebersihan didaerah kota kotamobagu.
Peryataan tersebut disampaiakan oleh Wali kota, melauli kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH), Nasrun Gilalom. “Penilaian sudah selesai, dan alhamdulillah tim penilai tidak banyak mengoreksi, justru memberi pujian terhadap kondisi kebersihan lingkungan, untuk tingkat kebersihan menurut mereka sudah lebih baik. Bukan hanya di jalan-jalan, tapi sampai di pekarangan rumah warga. Namun meskih penilaian sudah selesai Pemerintah kota berharap masyarakat dapat terus bersama menjaga kebersihan kota. Mari kita jaga terus kebersihan dengan mejalankan gaya hidup kota bersih kota sehat (Lipu’ Modarit Lipu’ Mosehat)” ujar Gilalom pada sejumlah awak media (21/11) siang tadi. (Mg)