Petugas Damkar Bolmong Wajib Latihan Fisik

Petugas Damkar Bolmong Wajib Latihan Fisik

BOLMONG POST, LOLAK -Berhubung agenda pelaksanaan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) masih tertuda diakibatkan adanya wabah pandemic Corona Virus Disease 219 (Covid-19) maka para petugas Pemdam Kebakaran (Damkar) di Kabupaten Bolaang Mongondow, diwajibkan untuk mengikuti latihan fisik.

Hal itu disampaikan Deker Rompas, Kepala Kepala Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol-PP) saat ikonfirmasi belum lama ini, menurutnya Pelaksanaan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) yang akan diselenggarakan, nantinya Pemda Bolmong, melalui Sat Pol-PP dan Damkar Bolmong, rencana akan mengikut sertakan sebanyak 35 orang personel. “35 personel direncanakan akan mengikuti Diklat lanjutan kesiagaan penanganan bencana kebakaran,” ucap Deker Rompas,

Namun, lanjutnya lagi, untuk waktu pelaksanaan Diklat yang akan diselenggarakan, hingga saat ini, Sat Pol-PP dan Damkar Bolmong, masih menunggu kesiapan anggaran yang ada. Sebab, anggaran ayang telah disiapkan sebelumnya, telah di recofusing untuk penanganan dan pencegahan dampak penyebaran Covid-19.

“Harusnya Diklat tersebut dilaksanakan di tahun 2020 ini. Tetapi karena ada re-focussing anggaran untuk penanganan pandemi COVID-19, maka terpaksa ditunda,” jelas Deker Rompas.Namun, lanjutnya lagi, sambil menunggu waktu yang tepat pelaksanaan Diklat, maka para petugas Damkar, diwajibkan untuk terus melatih diri, baik fisik dan mental. “Sementara sambil menunggu pelaksanaan Diklat, seluruh personel Damkar tetap diwajibkan untuk latihan fisik, demi menjaga performance mereka saat melaksanakan tugas,” terangnya. (*)

Komentar Facebook

Komentar

Related posts