Bisnis Motor Klasik Milik Ahmad, Banyak Penggemar.

(Foto: tampak bengkel milik Ahmad)

Kotamobagu- 10 Tahun silam, Ahmad Nawawi, pria asal Jawa ini, bergelut dengan bisnis Distro di Kotamobagu. Namun entah ada aral apa, dirinya bergeser dari bisnis tersebut ke usaha Motor Klasik, akan tetapi menguntungkan juga. Rabu (24/06/2020).

Mulanya, pria yang tinggal di Kelurahan Matali, Kotamobagu Timur, tersebut, hobi dengan berbagai motor tua. Namun perlahan ia merasa bahwa hobinya berpotensi menjadi bisnis yang menjajikan.

Betapa tidak, saat ini ia sudah memiliki bengkel khusus kendaraan klasik, di Matali, lorong merdeka. Setiap bulan, tak sedikit penggemar motor tua yang datang memesan kepadanya. Sehingga, setiap bulan, pria yang memiliki 3 orang anak ini, bisa meraup puluhan juta setiap bulan.

Hal ini, Ahmad akui saat diwawancarai. “Di bengkel ini, saya koleksi berbagai motor tua yang belum dimodifikasi. Nah, kalau ada yang datang dan hendak membelinya, saya hitung harganya tergantung dari tahun motor, jika motor usianya sudah cukup tua, misalnya tahun 70-an, saya kasih harga 10 sampai 12 juta, bahkan lebih. Itu harga sudah termasuk modifikasi,” jelas Ahmat.

Ketika disunggung modal dari usaha tersebut, Ahmad mengaku cukup besar juga yang perlu disediakan. “Tapi ini saya mulai sehak 10 tahun lalu, ya modal saya juga tak sedikit, tetapi menuai hasil juga yang cukup untuk keluarga juga. Perbulan biasanya 10 sampai 15 juta, motor tua,” ungkapnya.

Setiap bulan, selalu ada peminat yang datang melihat dan membeli motor yang dia buat. “Saya cari motor tua di mana-mana, sampai dapat. Dan saya modifikasi sampai klasiknya muncul lagi. Dan setiap bulan, Alhamdulillah biarpun 1 atau 2 orang, ada yang datang membelinya,” pungkas Ahmad. (*)

Komentar Facebook

Komentar

Baca Juga

Wali Kota Kotamobagu Resmi Buka Kegiatan Ansor Ramadan Expo

KOTAMOBAGU- Wali Kota Kotamobagu, Weny Gaib, Rabu 5 Maret 2025, menegaskan dukungan penuh atas digelarnya …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *