BOLMONGPOST.COM KOTAMOBAGU – Dinas Pertanian, Peternakan, Perikanan, Perkebunan, Kehutanan dan ketahanan pangan (DP4KKP) Kotamobagu Triwulan tiga mendatang bakal menyerahkan bantuan ternak sapi kepada empat kelompok ternak yang ada di kota kotamobagu.Hal ini disampaikan kepala dinas DP4KKP Kota kotamobagu Hardi mokodompit.
“Masing-masing kelompok penerima bakal mendapatkan 5 ekor sapi umur 18 bulan,” ucap Hardi Saat di temui di ruang kerjanya Jumat (17/6) pagi tadi.
Lanjutnya Pemberian bantuan tersebut dimaksudkan agar petani ternak mau mengembangkan populasi ternak yang ada, sehingga produksi ternak pun bisa bertambah.
“ini merupakan bantuan pemerintah kepada para kelompok ternak yang ada, dengan harapan bantuan ternak sapi tersebut bisa dikembangbiakan dengan sebaik baiknya” terang Hardi
Kelompok penerima bantuan tersebut terdiri dari kelompok ternak yang ada di Desa Poyowa 2, Kelurahan Sinindian, Kelurahan Biga dan Desa Kopandakan. Tutupnya (RA)