XBanner Kanan

Lomba Tarik Tambang Semarakan HUT RI ke- 71

Lomba Tarik Tambang Semarakan HUT RI ke- 71

BolmongPost.com, KOTAMOBAGU – Beragam lomba yang di gelar pemerintah kota(pemkot) Kota Kotamobagu dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke -71 Berlangsung semarak dan meriah.salah satunya lomba tarik tambang yang digelar di lapangan kotamobagu jumat (12/8) pagi tadi.

Dari pantauan media ini sejumlah ASN di lingkup pemkot, dan masyarakat, serta Anggota polres bolmong beserta anggota Kodim 1303 BM Ikut berpartisipasi dalam lomba tersebut.

Adu kekuatan dan strategi pun terlihat dalam lomba kali ini, bahkan tak jarang dari masing masing kelompok peserta, jatuh bangun untuk mempertahankan tali tambang agar tak melewati garis batas.

Ketua panitia pelaksana lomba Rukmini Simbala mengatakan selain lomba tarik tambang ada juga lomba tradisonal lainnya, seperti lomba langkadan,lari karung, makan krupuk, dan lomba kesenian, seperti lomba bintang vokalia antar SKPD, tari kabela,dan lomba salamat.

“Harapannya lomba seperti  ini tidak hanya di digelar pada saat menjelang HUT Kemerdekaan RI,namun juga digelar di hari-hari besar lainnya” ucap Rukmi

Terpisah Walikota Ir Tatong Bara yang sempat hadir menyaksikan lomba tersebut, sangat mengapresiasi kegiatan yang di gelar oleh panitia HUT RI itu,”kegiatan ini membangkitkan jiwa gotong royong serta rela berkorban diantara sesama, dampaknya di lingkungan pemerintah, tentunya membuat suasana tambah akrab, baik antar dinas dan staf, staf dan staf di dinas itu sendiri, serta staf dengan pimpinannya.” Ujar Wali Kota.

Komentar Facebook

Komentar

Related posts