KOTAMOBAGU– Bersama para Aparatur Sipil Negara (ASN), lingkup Pemerintah Kota (Pemkot), penjabat Wali kota Kotamobagu Dr. Drs Asripan Nani, Selasa 07 Mei tahun 2024 melakukan panen cabai rawit bersama di bukit Ilongkow, kelurahan Kotobagon kecamatan Kotamobagu timur.
Kegiatan yang dipimpin langsung oleh penjabat Wali kota tersebut merupakan kegiatan Marijo Ba Kobong, yang di canangkan langsung oleh Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambe, dan Wakil Gubernur Steven OE Kandou.
“Jika 4 Bulan yang lalu kita semua melaksanakan Apel kerja disini, dan melakukan penanaman perdana Cabai Rawit, maka tanpa terasa pada pagi hari ini, kita semua dapat hadir disini untuk melaksanakan bersama kegiatan Panen Cabai Rawit yang merupakan pelaksanaan dari Program “Mari jo Ba Kobong,”ujar Wali kota.
Turut hadir pada kegiatan tersebut Asisten 1 Pemerintah Daerah Kota Kotamobagu, Nasli Paputungan, S.E., Asisten 3 Pemerintah Daerah Kota Kotamobagu, Moch. Agung Adati, S.T., M.Si., para Staf Khusus, para Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah, para pengurus Tim Penggerak PKK Kota Kotamobagu serta Aparatur Sipil Negara dilingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu. (*)