KOTAMOBAGU– Pemerintah kota (Pemkot) Kotamobagu, akan menjual hasil panen cabai untuk di sumbangkan pada kegiatan sosial.
Hal tersebut sebagaimana disampaikan oleh Penjabat Wali Kota Kotamobagu Dr.Drs Asripan Nani, pada sejumlah awak media usai melakukan panen cabai tepatnya di bukit Ilongkow kelurahan Kotobagon kecamatan Kotamobagu timur 07 Mei siang tadi.
“Hasil dari Panen Cabai Rawit ini akan dikumpulkan, untuk kemudian akan dijual, hasilnya nanti akan disumbangkan untuk kegiatan sosial, seperti untuk memperbaiki sarana dan prasarana Ibadah yang ada di Kota Kotamobagu,”tutur Asripan.